Apa itu link building? Link building adalah proses mendapatkan hyperlink dari situs website lain, dengan tujuan untuk meningkatkan SEO pada halaman hasil pencarian (SERP).
Dalam dunia SEO, hasil konten marketing kita menunjukan bahwa 95% bisnis memprioritaskan strategi link building di tahun 2024 dan seterusnya. Mendapatkan trafik organik melalui link building merupakan salah satu cornerstone dari teknik SEO terbaik.
Jadi, tidak mengherankan apabila sebagian agensi marketing yang besar berhasil dan menggunakannya sebagai salah satu strategi utama mereka.
Saat Google telah mengambil alih dunia mesin pencari, mereka merancang algoritma yang akan mengidentifikasi jumlah backlink yang mengarah ke setiap website dan menilainya sebagai nilai tambahan.
Dari hal tersebut kita bisa mengetahui mengapa link building sangat penting untuk meningkatkan strategi konten marketing sebuah website. Hmm… Jika bisa memainkan permainan algoritma Google dapat memberi Anda ranking dan backlink yang berkualitas, lalu kenapa tidak mencobanya?
Mari kita pelajari lebih mendaplam apa itu link building dan penjelasan lainnya yang perlu Anda ketahui.
Memahami Apa Itu Link Building
Sederhana sekali, link building adalah ketika Anda mendapatkan hyperlink dari situs website lain yang mengarah ke website Anda.
Terkadang, website lain akan menjadikan situs Anda sebagai referensi dengan mengutip informasi penting yang menurutnya berguna untuk audiens mereka dari konten Anda. Saat website atau halaman website memiliki banyak backlink, Google akan menilai setiap link yang masuk sebagai “dukungan” atau “vote” untuk otoritas situs Anda.
Semakin banyak dukungan yang datang, maka website atau halaman tersebut besar kemungkinan akan berada di posisi peringkat yang tinggi. Karena ini merupakan strategi yang yang dilakukan di luar website Anda, maka disebut sebagai strategi SEO Off Page.
Dengan konsep ini, banyak bisnis yang mulai menerapkan link building sebagai salah satu langkah meningkatkan dukungan mereka, dan tentunya juga trafik dan penjualan mereka melalui Google.
Bagaimana Link Building Berdampak untuk Website Anda?
Selain memahami apa itu link building, penting juga mengetahui bagaimana konsep ini bisa berdampak untuk situs Anda.
Meskipun Anda bisa mendapatkan link dari berbagai website di internet, namun hal yang paling penting di sini adalah mendapatkan link dari situs otoritas tinggi, yang memang relevan dengan bisnis dan website Anda.
Nah, ada beberapa metode untuk menilai kualitas dari sebuah link.
Metrik yang umum digunakan oleh Moz adalah Page Authority dan Domain Authority, sedangkan Ahrefs adalah URL Rating dan Domain Rating. Bagi yang belum tahu, Moz dan Ahrefs merupakan penyedia tools SEO. Metrik-metrik tersebut digunakan untuk menilai kualitas dan kuantitas dari link, dan nantinya akan diberikan skor antara 0 sampai 100.
Secara umum, semakin tinggi skor yang dimiliki oleh suatu website, maka akan semakin tinggi juga posisinya di Google. Di beberapa penelitian SEO, korelasi tidak bisa dibantahkan.
Strategi Link Building Terbaik
Inti dari penjelasan apa itu link building, kami merekomendasikan Anda untuk selalu membuat konten dan mendapatkan link dari situs relevan yang memiliki Domain Authority tinggi. Hal ini sesuai dengan apa yang Google ingin berikan sebagai “reward” pada mesin pencari mereka, sebuah “dukungan” untuk kualitas website dan backlink yang mengarah ke situs web tersebut.
Tidak sedikit pemilik website memanfaatkan generator link untuk strategi SEO Off Page mereka. Akan tetapi, link-link yang didapatkan ini tentunya tidak berkualitas, atau menjadi “dukungan” yang Google berikan untuk reputasi situs Anda.
Dari penjelasan apa itu link building, kami selalu menekankan kualitas yang perlu Anda prioritaskan. Untuk itu, Anda perlu mengetahui apa saja strategi pembangunan link yang paling efektif di bawah ini.
1. Broken Link Building
Strategi pertama, Anda perlu membuat konten lengkap yang membahas informasi mendalam seperti panduan dasar SEO untuk pemula, penerapan strategi konten marketing, dan lainnya.
Sebagai contoh, kami membuat panduan meyakinkan pemilik website membolehkan Guest Post, yang mengupas tuntas langkah-langkah yang sering kami lakukan untuk mendapatkan link dari Guest Posting.
Setelah itu, temukan website yang membahas konten serupa, yang memiliki URL dengan struktur bagus, Domain Rating tinggi, dan cek kontennya untuk menemukan jika ada link yang sudah rusak (tidak bisa dibuka).
Jika menemukan adanya konten yang membutuhkan link baru, link yang perlu diperbarui, atau broken link, segera hubungi pemilik website untuk memberitahu mereka bahwa ada link mereka yang rusak. Berikan juga sumber dari halaman website Anda yang bisa digunakan sebagai pengganti yang lebih baik.
2. Unlinked Mention
Kita semua pasti pernah mencari nama kita di Google setidaknya satu atau dua kali, iya kan? Nah, Anda bisa melakukan hal yang sama untuk website pribadi atau perusahaan Anda.
Untuk itu, Anda bisa mencari konten-konten di internet yang menyebutkan nama website atau blog Anda, yang tidak mengandung link yang mengarah ke situs Anda. Hubungi pemilik website dan memintanya secara sopan untuk menambahkan backlink yang mengarah ke website Anda.
Jika Anda memiliki masalah ragu bagaimana caranya menghubungi pemilik website dengan sopan, berikut contoh template yang bisa Anda gunakan.
3. Guest Posting
Bagi sebagian pemilik website, jumlah konten yang mereka produksi adalah hal yang sangat yang berharga. Dengan memberi mereka konten berkualitas yang menonjol, mereka akan dengan senang hati menerbitkannya dan berterima kasih kepada Anda. Hal terbaiknya, mereka memperbolehkan konten tersebut memiliki link yang mengarah ke situs Anda.
Akan tetapi, penting untuk diingat jangan melakukan strategi dari apa itu link building ini secara berlebihan, karena Google bisa saja melihatnya sebagai praktik “manipulasi link.”
Karena Guest Post adalah aktivitas di mana Anda akan membuat dan menerbitkan artikel di situs lain, maka sangat penting untuk menulis konten yang dapat memberikan gambaran terkait website Anda di platform lain yang berpotensi mendatangkan audiens baru.
Anda bisa menggunakan beberapa ide di bawah ini untuk membuat konten Guest Post yang bagus:
- Memberikan informasi data statistik
- Panduan
- Artikel yang memiliki konsep E-A-T (Expertise, Authority, dan Trustworthiness)
- Data dan studi penelitian
4. Internal Link
Ada dua tipe internal link yang perlu Anda ketahui: inbound dan outbound.
- Inbound internal link adalah tautan yang mengarahkan pengguna ke konten atau artikel lain yang ada di website Anda.
- Outbound internal link adalah hyperlink yang mengarahkan pengguna ke halaman lainnya yang ada di website Anda.
Memiliki link internal di dalam konten sangat penting karena dapat membantu pengguna dan Google untuk menavigasi halaman yang ada di website Anda.
Internal link penting karena beberapa alasan:
- Sebagai salah satu faktor peringkat website di Google
- Google menggunakannya untuk melakukan crawling ke seluruh halaman di website Anda
- Memudahkan pengguna untuk menavigasikan situs Anda dengan lebih mudah
- Memberikan link juice atau otoritas lanjutan dari halaman populer ke halaman yang membutuhkan bantuan dukungan untuk naik ke peringkat Google
Dengan saling menautkan halaman-halaman di website Anda, Anda bisa membantu audiens menemukan informasi relevan dengan menggunakan strategi Anchor Text yang efektif.
Anchor Text yang bagus harus:
- Memiliki kata atau frasa yang deskriptif atau bisa memberikan gambaran terkait topik pembahasan target halaman
- Pendek
- Menonjol supaya mudah ditemukan
- Spesifik
Hal tersebut juga dapat meningkatkan kepercayaan dan membangun otoritas yang lebih baik untuk Googlebot maupun pembaca.
5. Menambahkan Elemen Visual
Apabila sudah membuat konten berkualitas untuk website Anda, kenapa tidak mempromosikannya dengan menambahkan desain visual yang cantik dan menarik?
Bekerjasama dengan tim desain dapat menjadi investasi yang sangat bagus untuk meningkatkan brand awareness dan kepercayaan situs Anda.
Selain itu, website lain akan lebih senang untuk memberikan link ke desain yang Anda miliki karena bisa menarik perhatian audiens mereka. Menggunakan desain visual yang unik dan menarik akan jauh lebih efektif ketimbang hanya menampilkan stok gambar yang bisa ditemukan di internet.
6. Mempromosikan Konten Anda
Masih sama seperti di atas, mempromosikan konten Anda merupakan salah satu strategi dari apa itu link building yang sangat efektif. Anda bisa mencobanya di berbagai situs populer, atau melalui data penelitian, berita terkini, dan konten relevan lainnya.
Akan tetapi, jangan sampai lupa dengan target audiens Anda dan apa yang mereka sukai, karena akan menjadi percuma jika Anda mempromosikan konten ke situs populer yang tidak relevan dengan target audiens Anda.
Lakukan Strategi Link Building yang Tepat untuk Website dan Audiens Anda!
Sebagai kesimpulan dari apa itu link building, ini adalah proses di mana Anda mendapatkan backlink Dofollow dari situs high-quality, yang dapat meningkatkan strategi SEO Anda.
Bisa dikatakan, link building merupakan proses yang tidak akan pernah selesai untuk website dan bisnis yang ingin meraih kesuksesan dengan SEO-nya. Namun, strategi link building terbaik dimulai dari pondasi yang baik juga.
Untuk mendapatkan backlink berkualitas, Anda perlu membuat konten yang menarik orang lain untuk mengutipnya sebagai rujukan informasi.
Saran terbaik dari kami? Mulailah secara konsisten memikirkan otoritas domain Anda dan bagaimana caranya menghasilkan lebih banyak backlink berkualitas dari situs high DA. Karena jika tidak, Anda akan sulit bersaing di pencarian Google.